::: Klarifikasi Terkait Informasi Lowongan PT Bank MNC Group Unit Syariah Lampung :::
Terkait adanya informasi lowongan kerja dari pihak yang mengatasnamakan dirinya dari pihak PT Bank MNC Group Unit Syariah Lampung di situs KarirLampung.com pada tanggal 8 Desember 2012 yang lalu di url ini
http://www.karirlampung.com/2012/12/lowongan-bank-mnc-group-unit-syariah-lampung-desember-2012.html , maka perlu kami klarifikasikan sebagai berikut:
- Informasi lowongan kerja itu kami kutipkan dari Koran Tribun Lampung edisi tanggal 8 Desember 2012.
- Di dalam postingan, kami sertakan sumber pengambilan info loker kami itu.
- Ternyata, ditengah perjalanan, informasi lowongan kerja yang dimaksudkan adalah fiktif. Ada pihak-pihak lain yang tidak bertanggung jawab mengatasnamakan dirinya sebagai pihak MNC Group.
- Dalam aksinya, pelaku meminta sejumlah uang (Rp 300.000) kepada pelamar dengan dalih sebagai syarat mengikuti test untuk ditransfer ke rekening atas nama
- . Tugas kami hanya share info lowongan kerja di Lampung, yang sedapat mungkin kami sertakan juga sumber pengambilan informasi lowongan kerja itu, sehingga validitas info lowongan kerja yang kami share terjaga.
- Dengan kasus ini, semoga menjadi pelajaran yang berharga bagi kita semua, untuk lebih mendalami lagi modus-modus penipuan yang mentasnamakan lowongan kerja.
- Berikut ini kami lampirkan juga screen shoot pernyataan dari Management MNC Group Jakarta, bahwa mereka TIDAK PERNAH MEMASANG LOWONGAN KERJA sebagaimana dimaksud. (ePaper Radar Lampung, 26 Januari 2013)
- Terima kasih.
 |
Klarifikasi Management MNC Group Jakarta (ePaper Radar Lampung, 26 Januari 2013) |
Semoga informasi
Lowongan Kerja Lampung Terbaru yang kami sajikan ini bermanfaat dan bisa membantu mengurangi jumlah pengangguran di Lampung.
Advertisement