Sejak diluncurkannya Website KarirLampung.com versi baru, banyak komentar dan permasalahan yang muncul. Salah satunya adalah adanya kesan dari perusahaan pemasang lowongan kerja, bahwa tatacara pemasangan lowongan kerja di KarirLampung.com sekarang ribet. He...he... Benarkah demikian?
Memang sih, mekanisme posting lowongan kerja di KarirLampung.com sekarang agak lebih panjang tahapannya dibandingkan dahulu. Jika dulu, begitu mengisi form submit, lalu tekan tombol "Kirim", selesai deh. Tinggal Admin yang edit dan posting manual ke KarirLampung.com, maka postingan lowongan kerja pun terpublish.
Nah untuk sekarang, memang agak beda, karena harus melalui proses verifikasi. Mungkin tahapan inilah yang dianggap merepotkan dan bikin ribet itu. Sebenarnya tidak juga. Langkah verifikasi ini kami tempuh dalam upaya kami untuk validasi. Kami ingin, perusahaan yang bergabung di KarirLampung.com adalah perusahaan yang memang benar-benar nyata dan valid. Sehingga lowongan kerja yang dishare nantinya adalah
lowongan kerja yang benar-benar valid. Kami tidak ingin kecolongan. Kredibilitas dan reputasi KarirLampung.com yang kami pertaruhkan!
Sebenarnya, cukup mudah kok bagi perusahaan yang mau bergabung untuk memasang lowongan kerja di KarirLampung.com. Bahkan sudah kami buatkan tutorialnya
disini. Yang intinya adalah:
1. Buat akun di KarirLampung.com
2. Verifikasi email dengan meng-klik link url yang dikirimkan ke email yang digunakan saat registrasi..
3. Login, lalu Anda akan diarahkan untuk mendownload file MOU.
4. Print, isi, tanda tangani dan scan atau difoto, lalu kirimkan filenya ke kami via email: info@karirlampung.com
5. Tunggu maks 1x24 jam, maka akun Anda akan kami aktivasi.
6. Setelah akun diaktivasi, Anda pun bisa memposting lowongan kerja di KarirLampung.com
Mudah, khan?
Jangan lupa, follow kami di Twitter
@KarirLampung dan Facebook
KarirLampungDotCom.
Semoga informasi
Lowongan Kerja Terbaru di
KarirLampung.com yang kami sajikan ini bermanfaat dan bisa membantu mengurangi jumlah pengangguran di Lampung.
Advertisement